Tanda Tangan Elektronik Menggunakan Laravel 9 : Pengembangan dan Evaluasi
DOI:
https://doi.org/10.51158/tecnoscienza.v7i2.923Keywords:
Tanda Tangan Elektronik, QR Code, Laravel, RAD, MI An-Nur WaraitamaAbstract
Tanda Tangan Elektronik merupakan tanda tangan baik berupa cap tangan maupun simbol dalam bentuk digital. MI An-Nur Waraitama saat ini masih menggunakan penandatanganan bersifat manual untuk memverifikasi keaslian suatu dokumen. Penandatanganan dilakukan dengan menggunakan pulpen secara basah. Hal ini membutuhkan proses yang cukup panjang dan mudah untuk dimanipulasi, yang mana dapat menyebabkan keabsahan dari tanda tangan tersebut berkurang. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka di bangunlah sebuah pengembangan sistem tanda tangan elektronik yang tertuang dalam sebuah penelitian berjudul implementasi tanda tangan elektronik menggunakan QR Code. Sistem yang dirancang dengan menggunakan Unified Modeling Language (UML) dan dikembangkan dengan metode pengembangan sistem berbasis web Rapid Application Development (RAD) menggunakan framework Laravel. Sistem yang dibangun mencakup 3 (tiga) entitas yakni Admin, Tata Uasaha (TU) dan Penandatangan. Hasil akhir dari sistem ini adalah membantu pihak MI An-Nur Waraitama dalam meningkatkan pelayanan khususnya pada proses tanda tangan yang dilakukan secara elekronik. Hal ini juga membantu dalam menjaga keabsahan tanda tangan dan keaslian dokumen.